top of page
Cari

Issue no. 28 - Full Latex vs Memory Foam Bed

Jumat, 16 Juli 2021, Alvian Chandra

Full Latex & Memory Foam menjadi produk yang statusnya paling bergengsi di Indonesia. Karena selain harganya yang mahal, modelnya yang minimalis. Fungsi kasur full latex & memory foam ini lebih mengacu kepada fungsi kesehatan sehingga produk - produk ini harus melalui proses riset dan pengembangan yang cukup lama shingga produk yang sempurna layak digunakan di masyarakat.

Namun kalian pasti pingin tau kan ? Bedanya Memory foam dan Latex ??? Kenapa sih harus beli kasur Memory Foam ? Apasih bedanya ? Apa Keunggulannya ? Hari ini ! Spesial untuk anda saya akan breakdown perbedaanya

Latex vs Memory Foam

Latex & Memory foam adalah 2 benda yang berbeda dari dari segi bahan baku, fungsi, cara pembuatan, sampai hasil akhir dari rasa dan tekstur juga berbeda. Apa sih bedanya ?

Pertama, Latex merupakan bahan alami yang berasal dari getah pohon karet diproses didalam molding dan di shake sehingga menjadi bentuk balok, bahan ini memilki tekstur kenyal dan flexible.

Dilain hal Memory FOam merupakan bahan yang terbuat dari busa yang dilapisi oleh lapisan viscoelastic material dan diproses sehingga menjadi sebuah bongkahan yang seperti kita tahu bahwa memory foam memiliki tekstur soft dan slow respnse

Characteristics

Nah kita mau bahas beberapa karakteristik dari bahan Latex dan Memory Foam siapa tau bisa bantu kamu untuk memilih,


TEKSTUR

  • Latex memiliki tekstur yang lebih padat dan saat kita duduk diatasnya terasa kenyal. Selain itu Latex ini memiliki airflow hole sehingga membuat kasur ini breathable atau ada sirkulasi udara sehingga kasur tidak terasa panas

  • Memory Foam memiliki tekstur soft dan saat kita duduk diatasnya dia akan terasa nyaman hingga disatu titik dia menahan. lalu saat kita berdiri, kasur tersebut akan naik secara perlahan

HEAT

  • Latex karena berasal dari bahan dasar alami dari karet kasur ini ada rasa panasnnya. Namun kasur ini memiliki airflow hole juga sehingga kasur ini dapat reduce temperatur nya sehingga menjadi lebih rendah dibanding Memory Foam. Sehingga kasur ini terasa sedikit lebih dingin daripada Memory Foam,

  • sama dengan Memory Foam yagng berbahan dasar busa tentu juga ada rasa panasnya ditambah dia tidak memiliki airflow hole membuat kasur ini terasa lebih panas dibanding latex. Namun untuk kasur Memory Foam rata - rata diberi tekonologi Cool Fiber sehingga dapat reduce panasnya tersebut

FUNCTION

  • Latex memiliki tekstur yang lebih durable dan lebih kokoh. Sehingga kasur ini cocok sekali untuk kalian yang sedang ingin melakukan perawatan tulang belakang. Karen kasur ini dapat membuat posisi badan kita tegak dan rata.

  • Dilain hal Memory foam ini lebih berfungsi untuk kenyamanan karena adanya movement isolation membuat kita tidak mudah untuk gerak ke kiri dan ke kanan sehingga teman tidur kita tidak terganggu.

FIT FOR WHO ?

  • Latex lebih cocok digunakan untuk customer umur 40 + karena kasur ini lebih kokoh dan keras maka kasur ini dapat digunakan untuk perawatan dan pencegahan tulang belakang. Dan kasur ini lebih safety environment lohh..

  • Memory foam sendiri baik digunakan untuk kalangan muda - mudi atau pasangan - pasangan baru. Karena kasur ini sangat nyaman dan yang pasti ga ganggu pasangan tidur kita

Pros & Cons

Nah sudah baca karakteristik, harusnya sudah ada sedikit gambaran yah untuk bantu kamu milih, supaya bikin kamu lebih yakin lagi ini kukasih pros and consnya, sebagai berikut :


LATEX

  • (+) Cocok untuk Tulang Belakang

  • (+) Tahan lama (Komposisi dan tekstur kokoh)

  • (+) Lebih adem (Airflow Hole)

  • (+) Eco Friendly

  • (-) Akan Mengeras jika sudah 10 tahun

  • (-) Muncul bau karet jika sudah diatas 10 tahun

  • (-) sedikit panas apabila tidak menggunakan sprei

MEMORY FOAM

  • (+) Kenyamanan

  • (+) Motion Isolation (Tidak menggangu pasangan)

  • (+) Cocok untuk Side Sleeper

  • (-) Lebih panas

  • (-) tidak disarankan untuk perawatan tulang belakang

Yuk udh tau kan mau beli yang seperti apa ? Jangan ragu untuk bertanya kepada saya bisa via chat website atau nomor dibawah ya

Lagi pingin renovasi rumah ya ??? bingung mau kemana ??? jangan bingung. Kunjungi kami aja. MAGGIO HOME CENTRE menyediakan seluruh kebutuhan Floor & Wall kamu dari Keramik, Granit, List, sampai semen dan acian yang bisa bikin kamu mudah untuk bangun rumah.


PRODUCT HIGHLIGHT


.

Thanks for Reading !!!

Hi, Nama saya Alvian Chandra, Whatsapp saya 0812 8626 9893. Jika ada pertanyaan seputar furbiture, dan bahan bangunan ❤️❤️❤️. Yuk share cerita ini keteman - teman kamu yang lagi pingin renovasi rumah !

Silahkan tinggalkan pertanyaan di kolom komentar / kolom dibawah ini, dan tunggu jawaban kami, dan solusi dari kami.

*Kritik & Sanggahan dapat diberikan kepada kami, melalui kolom komentar / whatsapp ke nomor diatas.


Reference : -


430 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Komentarze


bottom of page